DIRGAHAYU INDONESIA KE-75

(Senin,17 Agustus 2020) Proklamasi Kemerdekaan Indonesia dilaksanakan pada hari Jumat, 17 Agustus 1945 tahun Masehi atau tanggal 17 Agustus 2605 menurut tahun Jepang, dan ketika itu juga bertepatan dengan bulan Ramadhan 1365 H, teks proklamasi dibacakan oleh Soekarno dengan didampingi oleh Drs. Mohammad Hatta bertempat di Jalan Pegangsaan Timur 56, Jakarta Pusat.

Kemerdekaan menjadi salah satu momen yang membuat seluruh rakyat Indonesia bersatu. Dari ujung Barat hingga Timur Indonesia semua dengan lantang mengucapkan “Merdeka!”. Dari sini dapat disimpulkan bahwa kemerdekaaan Indonesia adalah momen terbaik untuk menciptakan persatuan dan kesatuan bangsa serta menghilangkan perselisihan satu sama lain.

Perjuangan para pahlawan kita yang membebaskan Indonesia dari cengkraman penjajah bukanlah sebuah hal yang mudah. Tenaga, keringat, darah, air mata, hingga nyawa dipertaruhkan demi sebuah kemerdekaan. Dalam prosesnya sangat dibutuhkan kerjasama dan kepercayaan antara para pejuang satu sama lain. Sikap saling bekerjasama dan percaya juga bisa kita terapkan di kehidupan sehar-hari agar semua hal bisa berjalan dengan baik.

Kami segenap keluarga besar KSP Primadana mengucapakan Dirgahayu Indonesia Ke-75, Kemerdekaan bukan tanda untuk berhenti berjuang, tapi tanda untuk berjuang lebih keras. Selamat ulang tahun ke-75 untuk rakyat Indonesia. (CAN design : WHN)